Maya Rumi

"todays little moments become tommorows precious memories"

Bersama SGM EKSPLOR Dukung Aksi Nutrisi Generasi Maju Untuk 33 Juta Anak Indonesia

SGM Eksplor : AKSI NUTRISI GENERASI MAJU


"Anak-anak yang sehat dan berkualitas merupakan harapan terbaik untuk masa depan sebuah bangsa" 
Ibu Meida Octarina, MCN selaku Asisten Deputi Ketahanan Gizi, Kesehatan Ibu dan Anak dan Kesehatan Lingkungan Kemenko PMK

Seperti halnya saya, setuju juga yah bunda dengan pernyataan tersebut diatas ?

Tapi tahukah bunda menurut Data Profil Kesehatan Indonesia yang diterbitkan oleh Pusat Data Informasi (PUSDATIN) pada tahun 2017. Anak-anak adalah kelompok populasi yang besar yang mendominasi piramida penduduk Indonesia saat ini, tercatat ada lebih dari 33 juta anak Indonesia yang akan menjadi penggerak roda kemajuan negara ini di masa depan.

Nah kalau yang ini saya baru tahu. hihihi.

Ternyata banyak sekali yah dan dapat kita bayangkan, akan seperti apa majunya Indonesia bila setiap anak dari jumlah tersebut memberikan ide, berinovasi dan berkarya sesuai dengan kemampuan terbaik mereka, terlebih lagi Indonesia diprediksi akan menjadi negara maju di tahun 2045.

Untuk itu penting sekali memberikan nutrisi yang cukup dan lengkap agar anak-anak tumbuh menjadi anak yang sehat sehingga mampu mengembangkan potensi mereka untuk mencapai prestasi yang kemudian dapat mendorong kemajuang bangsa.

Hal tersebut sesuai dengan pemaparan yang diberikan oleh Ibu Dokter Gizi Klinis, dr. Nurul Mutu Manikam, M Gizi, SpGK yang mengatakan : "kecukupan nutrisi sangatlah penting dipenuhi sejak dini, karena akan menjadi modal tumbuh kembang optimal anak di setiap tahap pertumbuhannya"

Diperkuat dengan pernyataan dari Sosiolog Universitas Indonesia, Ibu Daisy Indira Yasmine, S.Sos., M. Soc. Sci. "Untuk menciptakan generasi maju harus dimulai dari pengembangan kualitas hidup seorang anak sejak dini dan didukung oleh lingkungan sekitar secara massif"

Untuk menciptkan sinergi yang membentuk support system bagi lebih dari 33 juta anak Indonesia itu dalam mengemban amanat ini tentu saja pemerintah tidak dapat bekerja sendiri diperlukan seluruh elemen masyarakat yang ikut bertanggung jawab bersama dengan porsi masing-masing guna memberikan dukungan.

Seperti pelaku usaha dan industri sebagai penyedia kebutuhan nutrisi, akademisi menyediakan edukasi dan tentu saja seluruh masyarakat yang saling berbagi informasi untuk mempengaruhi satu sama lain untuk kegiatan positif seperti gerakan sosial SGM Eksplor "AKSI NUTRISI GENERASI MAJU"




SGM Eksplor : AKSI NUTRISI GENERASI MAJU


Ikut Mendukung : Aksi Nutrisi Generasi Maju


SGM Eksplor : AKSI NUTRISI GENERASI MAJU

Sebagai wujud dukungan bagi kemajuan bangsa. Pada tahun 2019 ini SGM Eksplor sebagai salah satu produk dari PT Sarihusada Generasi Mahardhika (Sarihusada) dengan pengalaman dan keahlian selama 60 tahun yang terus berinovasi melalui penyedian produk bernutrisi dan juga edukasi tentang nutrisi dengan meluncurkan gerakan sosial Aksi Nutrisi Generasi Maju.

Aksi Nutrisi Generasi Maju, memiliki misi yang besar. Dengan semangat kemajuan dan prestasi yang sudah banyak di capai bangsa kita saat ini. Ibu Astrid Prasetyo selaku Marketing Manager SGM Eksplor mengajak berbagai pihak untuk bersama-sama mendukung gerakan sosial Aksi Nutrisi Generasi Maju yang sudah di mulai sejak tanggal 1 maret hingga 10 juli 2019 nanti.

Sebagai gerakan sosial yang mentargetkan 33.000 dukungan dari berbagai pihak yang akan di wujudkan dengan pemberian 33.000 kotak susu SGM Eksplor untuk anak-anak di atas usia satu tahun di berbagai kota atau kabupaten.

Alyssa Soebandono selaku Brand Ambassador SGM Eksplor, juga turut serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama memperkuat fondasi utama untuk mencapai kemajuan dengan memberikan akses nutrisi yang baik bagi anak-anak Indonesia melalui gerakan Aksi Nutrisi Generasi Maju.

Nah bunda juga dapat berpartisipasi hanya dengan mengupload 1 foto di media sosial menggunakan pledge di facebook dengan menggunakan frame profile, memberikan hastag #aksinutrisigenerasimaju dan jangan lupa mention 5 orang teman bunda, ajak untuk ikut serta juga.

Sementara di instagram bunda dapat mengupload foto di feed instagram, lalu menambahkan hastag #aksinutrisigenerasimaju dan mention akun instagram : AKUANAKSGM.

Dengan aksi upload foto dari salah satu media sosial tersebut sama dengan bunda memberikan satu dukungan nutrisi berupa 1 kotak susu SGM Eksplor untuk anak Generasi Maju.


SGM Eksplor : AKSI NUTRISI GENERASI MAJU

Untuk bunda yang ingin tahu lebih jauh tentang gerakan sosial SGM Eksplor Aksi Nutrisi Generasi Maju, jangan sampai melewatkan yah. SGM Eksplor akan kembali melaksanakan kegiatan edukasi nutrisi di 5 kota besar di Indonesia yaitu : Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Bandung dan Medan.

Melalui rangkaian kegiatan tersebut, diharapkan akan terus memberikan edukasi tentang nutrisi yang lengkap dan stimulasi yang tepat serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung  hingga 33 juta anak Indonesia dapat tumbuh optimal yang memotori kemajuan Indonesia di masa depan.





loph,
Maya Rumi

Komentar

  1. banyak juga ya mba may data tercatat anak-anak ada 33 juta dan setuju kudu sinergi demi menciptakan generasi yang keren

    suka sama programnya SGM ini semoga continue

    BalasHapus
  2. Senang deh ada brand susu anak yang juga berperan untuk mengedukasi. Jadi nggak cuma sekedar "jualan" aja :D

    BalasHapus
  3. Semangat menutrisi bangsa. Salut untuk SGM.
    Sejak banyak pemberitaan positif tentang produk ini, saya merasa bangga memilihnya sebagai nutrisi keluarga

    BalasHapus
  4. Kalau baca tentang SGM ini, saya jadi ingat kalau dahulu ketika masih kecil, suka minum SGM. Dan hasilnya saya menjadi pintar dan cerdas, kata ibu saya sich,hehehhe

    BalasHapus
  5. Kita memang harus memeperhatikan gizi untuk si kecil, dikarenakan meraka adalah calon penerus bangsa.


    Digital Printing Jakarta

    BalasHapus
  6. Kmrn aku ikutan acara SGM ttg alergi anak, bagus ya.. SGM itu mengedukasi para Ibu dengan acara2nya yg sarat info yg bantu ortu utk menjadikan anak2 generasi maju :)

    BalasHapus

Posting Komentar

Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca postingan ini dan meninggalkan jejak komentar yang baik, semua komentar akan di moderasi terlebih dahulu oleh penulis.

Formulir Kontak