Zaidan suka sekali dengan pemadam kebakaran, entah itu mobilnya, petugasnya hingga gedungnya. Mungkin dimatanya mobil pemadam kebakaran dan petugas-petugasnya terutama ketika bertugas dan gedungnya yang khas terlihat sangat sangat keren dimatanya.
Setiap kali kita pergi dia akan over exited kalau melihat mobil pemadam kebakaran yang terparkir rapi di posnya. Seperti di dekat rumah mbahnya di daerah jakarta timur dan juga dekat rumah kita, atau ketika di perjalanan kita berpapasan dengan mobil pemadam kebakaran yang akan bertugas atau setelah bertugas melewati mobil kita. Dia bisa teriak-teriak kesenengan.
Ayah juga mengerti kebahagian zaidan akan hal tersebut sehingga setiap kali kita melewati tempat yang akan ada pos pemadam kebakaran, ia akan melambatkan jalan mobilnya atau bila memungkinkan ia akan menepi dan menghentikan mobilnya sesaat. Demi memuaskan mata dan keingintahuan zaidan.
Sampai saat ini sih belum pernah zaidan datang langsung ke pos mobil pemadam kebakaran, saya sih ingin sekali sebenarnya menemani namun kita masih enggan menanyakan apakah diperbolehkan kalau kita berkunjung personal bukan grup. Kalau ada yang tahu, ditunggu yah sharingnya di kolom komentar.
Berharap sih dari sekolah zaidan akan ada visit ke sana. Pernah juga ada tahu sebuah komunitas anak-anak yang mengadakan kunjungan ke pos pemadam kebakaran tapi jauh sekali dari rumah kita, jadi kita urungkan keikutsertaan kita apalagi dihari sabtu ayah tidak libur kerja.
Jadi sekarang sih zaidan paling main game tentang pemadam kebakaran di hp ayahnya, nonton video di youtube atau membaca buku tentang kegiatan petugas pemadam kebakaran.
Selama ini saya senang sekali membawa zaidan ke playground yang ada di mall. Salah satu playground yang ada di mall dekat rumah kita, ada tema mobil pemadam kebakaran, terus anak yang mau masuk harus pakai seragamnya plus topinya juga, tapi cuma ada 1 mobil dan itupun kecil ukurannya hanya muat dua orang anak.
Saya jadi bayangin coba ada yah playpark atau playground yang bertemakan pemadam kebakaran pasti keren dan ramai sekali. Karena saya yakin banyak anak-anak yang menyukai, nggak cuma laki-laki tapi perempuan juga.
Nanti di sana akan ada replika mobil pemadam kebakaran besar di tengah-tengah tanpa roda yah jadi anak-anak bisa naik turun ditangganya, di modifikasi dengan tambahan perosotan dan mainan halang rintang. Terus ada mobil pemadam yang kecil-kecil juga yang bisa bergerak jadi anak-anak bisa main pura-pura jadi petugasnya.
Ada bangunan yang di desain seolah-olah sedang terbakar dengan kobaran api. Lalu ada pohon besar dimana ada kucing yang tersangkut sehingga butuh pertolongan untuk di turunkan, karena petugas pemadam kebakaran tidak selalu bertugas untuk memadamkan api dirumah atau gedung yang terbakar kan.
Oiya jangan lupa di pos pemadam kebakaran juga tersedia pole sebagai jalan turun petugas pemadam kebakaran, zaidan sering berpura-pura menganggap kaki ayahnya sebagai pole tersebut. Hahaha
Terus yang main harus pakai seragam, lengkap dengan topi dan sepatunya. Oiya jangan lupa harus ada hydrant water dan alat pemadam kebakaran yang di semprot yang biasanya digantung di dinding (apa sih itu namanya, saya nggak tahu namanya).
Bayanginnya bakalan seru banget deh, akan lebih seru kalau tempatnya water park aja kali yah.. Sekalian basah-basahan anak-anaknya. Hahaha.
Mulai tambah gilanya nih bunda zaidan, jadi kita cukupkan saja yah khayalannya sampai disini.
Kalau ibu-ibu punya impian apa untuk taman bermain anaknnya ? yuk kita mengkhayal sedikit...
loph,
Maya Rumi
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca postingan ini dan meninggalkan jejak komentar yang baik, semua komentar akan di moderasi terlebih dahulu oleh penulis.